Seri Tanya-Jawab
Rubrik Tanya-Jawab adalah kumpulan tulisan di blog ini yang membahas soal-soal pelajaran di sekolah ya ges. Jadi kalian akan mendapatkan jawaban, sekaligus pengetahuan yang lebih mendalam. Ini karena di rubrik ini tim Ilmumedsos.com menyertakan ulasan agar kalian lebih pintar.
Apakah fungsi otot polos dan otot jantung? Jelaskan
Di sini kita akan menjelaskan soal otot polos dan otot jantung. Otot jantung termasuk dalam otot polos.
Otot polos
Otot polos bukanlah otot yang tidak tahu apa-apa (canda). Dinamai otot polos karena memang dia polos, tdak ada lurik. Sebelum bahas otot polos, baiknyakita tahu jenis otot manusia.
Menurut Klikdokter, otot manusia itu ada tiga jenis, yaitu otot rangka, otot polos, dan otot jantung.
Kerja dari otot rangka dapat disadari, tetapi otot polos dan otot jantung bekerja tanpa disadari.
Tanpa disadari di sini maksudnya otot bergerak/bekerja meskipun kita tidak mengendalikan/menyuruhnya bekerja. Istilahnya bekerja secara involunter atau tidak sadar.
Otot polos dan otot jantung ini bekerja terus menerus tanpa istirahat. Baik saat kita tidur maupun terjaga. Kalau mereka berhenti bekerja, tubuh manusia bisa mati.
Nah, walau terus bekerja, otot polos ini tidak butuh banyak energi ya. Alasannya karena daya yang dikeluarkan tidak terlalu besar.
Adapun letak otot polos tidak hanya di satu organ, tetapi tersebar di banyak organ.
Otot polos memiliki dua jenis, yaitu otot polos unit tunggal dan unit ganda. Pembedanya adalah cara kerja dari sel-sel ototnya.
Pada otot polos unit tunggal, semua selnya bekerja sama secara kolektif atau bersama-sama, sedangkan tiap-tiap sel otot polos unit ganda bekerja masing-masing.
Fungsi & Letak Otot Polos pada Manusia
Otot polos termasuk jenis otot involunter atau dapat diartikan sebagai otot yang bisa bergerak sendiri, tanpa dan tidak perlu menggerakkannya secara sadar.
Nah, otot polos ini berfungsi sebagai penyusun dan membentuk suatu organ dalam manusia, serta untuk mengerakkan secara otomatis.
Otot polos mampu berkontraksi/menegang dan menahan, hal ini berguna dalam banyak fungsi di tubuh, mulai dari pencernaan, peredaran darah, sampai pada sistem pembuangan zat sisa tubuh manusia.
Otot polos hampir bisa dijumpai pada seluruh tubuh manusia, di antaranya terletak di organ pencernaan, paru-paru, pembuluh darah, iris mata, dan bawah kulit.
Contoh kinerja dari otot polos yang berada pada lambung dan usus manusia adalan otot polos mampu secara otomatis bergerak ketika mencerna makanan, tanpa perintah manual dari manusia sendiri.
Otot Jantung Manusia
Otot jantung merupakan otot yang berada tepat di jantung. Jenis otot jantung ini sama dengan otot polos, dan masuk ke dalam otot involunter.
Contoh dan gambar otot polos
1. Organ Pencernaan
2. Jantung dan Pembuluh Darah
3. Organ Pernapasan
4. Kulit
5. Saluran Kemih
6. Mata
Otot siliaris
Posting Komentar