Ilmumedsos.com – Media sosial Instagram kini jadi salah satu rujukan utama, baik sebagai jejaring sosial, sumber informasi penting, hingga mendapatkan hiburan dari video Reels.

Penggemar Instagram pun datang dari beragam kelas dan usia. Bayi dan anak-anak pun seringkali sudah punya akun Instagram untuk mendokumentasikan perkembangan mereka dengan post foto untuk keluarga.

Apalagi artis atau pesohor, sudah barang tentu ada akunnya di Instagram, kecuali yang menerapkan hidup tanpa medsos.

Instagram yang terus berkembang memang punya beragam fitur menarik, seperti Instagram Stories (IG Stories), video Reels, chat, dan sebagainya.

Fitur Stories mirip Snapchat, di mana pengguna mengunggah sesuatu dan bakal expired atau menghilang setelah setelah 24 jam. Cocok untuk memberikan pegumuman terbatas atau mengupdate kondisi realtime.

Fiur yang kini banyak digemari juga adalah Reels yang meniru TikTok. Fitur video pendek ini biasanya menyajikan beragam kombinasi format konten ya, seperti foto, video, musik, game, atau suara viral yang bisa dijadikan audio video kita.

Banyaknya konten di Instagram ini tentunya membuat orang ingin mengunduhnya ya agar bisa dipakai secara offline. Namun, ternyata Instagram belum memberikan tools untuk mengunduh kontennya secara langsung.

Namun tenang saja, kalian tetap bisa mengunduh IG Stories atau video di IG menggunakan situs atau website pihak ketiga. Berikut pilihannya:

 

Download Reels dan IG Stories dengan Musik Tanpa Aplikasi Khusus

1. Download Menggunakan Storiesig.net

Melalui storiesig.net kalian bisa mengunduh story IG dengan mudah lho. Ikuti cara download Stories IG sebagai berikut:

  • Pertama, buka web storiesig.net.
  • Kemudian isi username Instagram yang kalian mau unduh IG stories-nya.
  • Klik ikon tanda panah yang berada di samping kolom username.
  • Selanjutnya pilih akun Instagram pengguna tersebut dan klik titik tiga pada postingan yang ingin diunduh.
  • Jika sudah, klik Download dan tunggu sampai IG Storiesterunduh.

Catatan: Cara di atas hanya untuk mengunduh IG Stories untuk akun Instagram yang tidak terkunci.


2. Download Melalui InstagramSave

Cara mengunduh stories IG yang kedua adalah dengan InstagramSave. Situs ni bisa kalian pakai untuk men-download story IG dalam bentuk video atau gambar.

Berikut cara download IG Stories pakai InstagramSave:

  • Pertama, kunjungi situs instagramsave.com.
  • Masukkan nama akun Instagram yang mau kalian tuju.
  • Kemudian pilih opsi “Download Stories”.
  • Pilih format file yang ingin mau kalian unduh. Opsinya ada “Download MP4” kalau kalian mau format video. Atau pilih “Download JPG” kalau untuk download format gambar.

Mudah bukan? Tapi kita asih ada cara lainnya lagi nih.


3. Download dengan Storysaver.net

Cara ketiga adalah dengan memanfaatkan tool yang disediakan storysaver.net, di mana kamu bisa unduh stories dengan musik. Cara mengunduhnya pun sangat mudah, tidak perlu belibet.

  • Pertama, di IG Stories yang kalian mau unduh, klik titik tiga yang ada di pojok kanan atas.
  • Selanjutnya, copy link dari IG stories tersebut.
  • Lalu buka situs storysaver.net.
  • Tempelkan atau paste link yang telah disalin sebelumnya.
  • Kemudian klik “Download” dan tunggu sampai proses pengunduhan.

Wow, mudah bukan cara download IG Stories-nya?


4. Download via SaveFrom

Kalian tentu sudah banyak yang memakai situs SaveFrom untuk download video YouTube kan, karena tinggal menambahkan ‘SS’ di link.

Eh, ternyata SaveFrom juga bisa dipakai untuk download IG Stories juga lhi. Nggak percaya? Coba cara mudah berikut:

  • Pertama-tama, buka story IG yang mau diunduh. Salin tautan dari Instagram stories tersebut.
  • Selanjutnya buka situs savefrom.net dan paste/tempelkan link pada kolom yang sudah tersedia.
  • Lalu klik “Download”, dan pilih opsi “Download MP4” untuk video.
  • Tunggu sampai proses pengunduhan selesai. Mudah kan?


5. Download dengan Igram.io

Igram.io selain untuk download Reels, juga kerap dipakai untuk unduh IG Stories dengan musik. Cara download story IG melalui igram.io: 

  • Pertama, siapkan link IG Stoories dengan musik yang mau diunduh.
  • Lalu buka web igram.io/id.
  • Tempelkan link yang sudah di-copy tadi.
  • Selanjutnya pilih “Download” dan klik “Download MP4”.
  • Tunggu sampai proses download selesai.

 

6. Download Pakai Snap Insta

Cara keenam untuk unduh IG Stories dengan musik adalah memanfaatkan Snap Insta. Caranya pun relatif sama dengan tools download lainnya.

  • Pertama, salin link dari Instagram Stories yang mau kalian unduh.
  • Selanjutnya, buka website snapinsta.app/id.
  • Paste link pada kolom yang tersedia.
  •  Klik “Download” dan tunggu sampai video story IG tersebut muncul.
  • Kalau sudah, klik “Download Video” dan tunggu sampai proses pengunduhan selesai.

 

Itulah enam cara unduh IG Stories. Aplikasi atau tools di atas  juga bisa dipakai untuk unduh konten media sosial lainnya ya.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama